JOGJA – Sebanyak 70 jamaah dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melaksanakan ibadah umrah. Rombongan dipimpin oleh Sekretaris Dewan Pengurus Daerah (DPD) Afiliasi Mandiri Penyelenggara Umrah dan Haji (AMPUH) DIY, H Maulana Rahman.
Menurut Ketua DPD AMPUH DIY, Drs H Saiful Malchan MM, para jamaah sudah diberangkatkan pada Sabtu (5/2/2022) lalu dengan paket ibadah 12 hari.
“Meski di masa pandemi Covid-19, ternyata tidak menyurutkan niat dan ghiroh para jamaah untuk tetap beribadah umrah,” kata Saiful dihubungi, Selasa (8/2/2022).
Dikatakan, sebaiknya umat Islam yang sudah berniat kuat dan mampu baik secara fisik dan finansial tidak menunda untuk beribadah ke Tanah Suci.
“Yang penting tetap disiplin dan menjaga protokol kesehatan serta mengikuti aturan-aturan pemerintah baik Indonesia maupun Arab Saudi, Insya Allah pelaksanaan ibadah umrah lancar,” ujar Saiful. (Chaidir)